Lahat, Bukit Besak News - Rapat musyawarah di lingkungan RT 15 bertempat di mushola Al karim Kelurahan Pagar Agung, Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat, Selasa (21/1/25).
Budi Pranoto Ketua RT 15 membuka rapat musyawarah beberapa poin terkait lingkungan Maka dengan ini kami mengundang bapak/ibu saudara seluruh warga RT 15. Di Musholla Al Karim. Pada hari Senin, 20 Januari 2025, Pukul 20.00 Wib sampai Selesai, Peserta yang ikut dalam rapat musyawarah ini sebanyak 43 Orang Kepala Keluarga.
Materi rapat yang akan dibahas tentang Pelaporan Kas RT, Kas Musholla, Kas Tarup,Kas PAKEM dan Peralihan Juru tagih,Iuran Perbulan warga, Kegiatan Agama Isra Mi'raj berserta Kondisi Gorong-Gorong Simpang tiga.
Hasil pembahasan rapat;
1. Adapun saldo kas masing-masing sebagai berikut,KAS RT SEBESAR Rp4.287.000,-(empat juta dua ratus delapan puluh tujuh rupiah), KAS TARUP SEBESAR Rp700.000,-( tujuh ratus rupiah),KAS MUSHOLLA Rp15.906.000,-(lima belas juta sembilan ratus enam ribu rupiah), KAS PAKEM Rp13.530.000,-(tiga belas juta lima ratus tiga puluh ribu rupiah).
2.Juru Tagih yang selama ini di jalankan Bapak Paino sejak 2019-2024. dimana saat ini beliau menyatakan ingin istirahat sebagai juru tagih,Maka didapatkan penggantinya ialah Saudara Anton Yeni/Anton PLN. Mulai tanggal 20 Januari 2025 Petugas/Juru tagih iuran warga dijalankan oleh Anton yeni/Anton PLN.
3.Iuran Warga perbulan (Kas RT,PAKEM dan Sampah) yang semula Rp15.000,-perbulanakan dinaikkan sebesar Rp20.000,-.Yang manaperuntukkannya sebagai berikut:
-Kas RT sebesar Rp5.000,- (Dana Sosial dan Lingkungan)
-PAKEM sebesar Rp5.000,-
-Sampah sebesar Rp10.000,-
4.Kegiatan Agama Peringatan Isra Mi'raj akan dilakukan diMusholla AlKarim yang mana waktu pelaksanaan akan dibahas dikepanitiaan. Dan dana kegiatan tersebut akan diambil dari dana Musholla AlKarim.
5.Perbaikan Gorong-gorong simpang tiga perumahan yaitu bertepatan didepan Rumah Ibu Ros, akan dilakukan secara gotong-royong yang mana dana KAS RT akan dipakai sebagian untuk perbaikan tersebut dana dipungut secara sukarela keseluruh warga.
Rapat ditutup Budi Pranoto selaku ketua RT 15, mengatakan demikian Notulen ini dibuat dan disepakati secara bersama hasil dari Musyawarah warga RT 15 dan bagi warga yang tidak hadir dalam kegiatan rapat ini, dianggap secara resmi telah menyetujui hasi rapat.
Editor (Muhamad)
Penulis (Abdu Happy)
Letnan Marzuki RT.001 / RW. 001 Talang Jawa Selatan Lahat, Kab Lahat Sumatra Selatan
081278607400
BukitBesakNews@gmail.com
Copyright © 2020 Bukit Besak News All rights reserved. | Redaksi | Pedoman Media Cyber | Disclimer